[ 2020-10-12 ] Pekalongan - Perpustakaan Kota Pekalongan harus bisa meningkatkan jumlah kunjungan masyarakat ke perpustakaan. Hal tersebut disampaikan Wali Kota Pekalongan H. M. Saelany Machfudz saat peresmian Perpustakaan 2 Kota Pekalongan, Rabu (16/09/2020) di jl. Pelita I, Kelurahan Buaran Kradenan, Pekalongan Selatan. . Peresmian Perpustakaan yang memiliki julukan Perpustakaan Pelita tersebut dilakukan sekaligus dalam memperingati Hari Kunjung Perpustakaan 14 September lalu. Perpustkaan tersebut diresmikan secara langsung oleh Wali Kota Pekalongan, H.M Saelany machfudz dan disaksikan oleh Ketua DPRD Kota Pekalongan Hj. Balgis Diab serta OPD terkait. . Saelany Machfudz mengatakan bahwa Kota Pekalongan sudah memiliki sarana dan prasarana yang sangat memadai, sudah seharusnya diimbangi dengan bertambahnya tingkat kunjungan masyarakat ke perpustakaan. . "Kita memiliki gedung dan sarana prasarana perpustakaan yang sangat memadai, namun sudah seharusnya diimbangi dengan bertambahnya tingkat kunjungan masyarakat ke perpustakaan," Kata Saelany. . Beliau juga mengaku apresiasi dan menyambut baik atas berdirinya Perpustakaan Pelita tersebut, yang diresmikan bertepatan dengan momentum peringatan Hari Kunjung Perpustakaan 14 September kemarin, dan Bulan Gemar Membaca Tahun 2020. . Beliau berharap keberadaan Perpustakaan tersebut dapat dijadikan sebagai sarana untuk menumbuhkan minat masyarakat terutama generasi muda, agar pustaka menjadi salah satu destinasi u
Klik tombol di bawah dan masukan NIK untuk melihat dan mengunduh
dokumentasi foto lainnya pada Kegiatan ini