Details Foto


Wali Kota Canangkan Zona Integritas di Dinkominfo

Responsive image


[ 2020-10-09 ] Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kota Pekalongan berkomitmen untuk membangun Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), bersama dengan Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) di bawah naungannya yakni Radio Kota Batik (RKB) dan Batik TV mencanangkan pembangunan zona integritas (ZI) di Halaman Dinkominfo setempat, Rabu (16/9/2020). . Walikota Pekalongan H M Saelany Machfudz, SE menekankan 10 butir pencanan ZI yang diikrarkan agar secara bertahap dapat diimplementasikan di lingkungan kerja masing-masing baik di Dinkominfo, RKB, maupun Batik TV. . “Dinkominfo menjadi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ke-24 yang mendeklarasikan pencanangan pembangunan ZI menuju reformasi birokrasi ini. Mudah-mudahan tak sekadar seremonial tetapi ke depannya betul-betul diimplementasikan,” tegas Saelany. . Menurut Saelany, membangun integritas dimulai dari masing-masing individu pegawai. Jika seorang pegawai bertekad untuk berubah atau memperbaiki sikapnya tentu lingkungan kerjanya akan mendukung. . “Mari tanamkan integritas yang tinggi sebagai seorang pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Pekalongan dengan menjadi pribadi yang lebih baik, lebih disiplin, bertanggung jawab, dan berintegritas,” Pungkasnya.

Klik tombol di bawah dan masukan NIK untuk melihat dan mengunduh
dokumentasi foto lainnya pada Kegiatan ini

Klik untuk Download