Details Foto


Wali Kota Hadiri LKNU di Perumahan Gama Permai Kelurahan Tirto

Responsive image


[ 2020-03-13 ] Maraknya penyebaran virus corona akhir-akhir ini, Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Kesehatan terus meningkatkan kewaspadaan, diantaranya menyiapkan ruang isolasi khusus di seluruh Puskesmas dan Hotel di Kota Pekalongan. Hal tersebut dikatakan Wali Kota Pekalongan H M Saelany Machfudz dalam acara Bhakti Sosial Pengobatan Gratis yang digelar oleh Dinas Kesehatan bekerja sama dengan PC NU dan DPC Robithoh alawiyah Kota Pekalongan di Perum Gama Permai Kelurahan Tirto. Dalam acara tersebut Wali Kota Pekalongan mengimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan dan kesehatan. Meskipun di Indonesia terkait penyebaran virus corona ini tergolong masih aman, namun kewaspadaan harus tetap dilakukan. Diantaranya berkoordinasi dengan seluruh puskesmas untuk melaporkan jika ada pasien yang memiliki gejala yang disebabkan oleh virus tersebut. Tidak hanya puskesmas, piham pemerintah pun berkoordinasi dengan hotel se Kota Pekalongan untuk melaporkan juka ada pengunjungnya yang memiliki gejala akibat virus tersebut serta menyediakan ruang isolasi khusus untuk mengantisipasi penyebaran

Klik tombol di bawah dan masukan NIK untuk melihat dan mengunduh
dokumentasi foto lainnya pada Kegiatan ini

Klik untuk Download